Faktor-faktor yang mempengaruhi ranking untuk On Page SEO

Artikel ini sebenarnya lanjutan dari sebelumnya Cara Optimasi SEO On Page untuk Meningkatkan Peringkat Blog.  Berkenaan dengan itu, untuk lebih mengembangkan teknik SEO On Page ada baiknya untuk memahami faktor-faktor penting yang mempengaruhi rangking dimata Search Enggine.  

Pentingnya SEO On page, saya anggap kita semua sudah memahami (atau baca artikel sebelum). Optimasi pada tahap ini, kita lah yang mempunyai kontrol langsung melalui berbagai atribut dan faktor-faktor  template blog/situs untuk meningkatkan ranking dimata mesin pencari.

Berikut faktor-faktor value yang menjadi bahan pertimbangan search enggine dalam menentukan posisi web/blog. 

Konten

Faktor Nilai Keterangan
Kualitas +3 Apakah konten ditulis dengan baik dan mempunyai kualitas yang baik juga?
Penelitian +3 Apakah Anda sudah meneliti kata kunci yang mungkin orang ketik untuk menemukan konten tersebut?
Teks +2 Apakah konten menggunakan kata ataupun kalimat yang sekiranya sesuai dengan kata kunci yang dibidik?
Reaksi +2 Apakah pengunjung menghabiskan waktu untuk membaca kontennya ataukah malah langsung pergi?
Fresh +2 Apakah konten masih fresh dan tentang topik yang sedang populer?

HTML

Faktor Nilai Keterangan
Judul +3 Apakah judul pada HTML (title tag) mempunyai kata kunci yang relevan dengan topik konten?
Deskripsi +2 Apakah tag deskripsi (description tag) mendeskripsikan dengan baik tentang hal apa konten tersebut?
Heading +1 Apakah judul utama dan judul pendukung menggunakan heading tag dengan kata kunci yang relevan?

Arsitektur

Faktor Nilai Keterangan
Crawl +3 Bisakah mesin pencari meng-crawl halaman-halaman di situs Anda?
Kecepatan +1 Apakah situs terbuka dengan cepat?
Urls +1 Apakah Url pendek dan berisi kata kunci berkaitan dengan topik?

Catatan: Setiap faktor berkerja bersamaan dan saling mempengaruhi. Beberapa faktor lebih penting dari lainnya dengan penilaian 1 (terlemah) dan 3 (terkuat). Namun, hal ini bukan kata mati, artinya nilai sempurna dari faktor-faktor tersebut juga masih dipengaruhi sistem SEO Off Page.