Panduan Ibu Menyusui Menurut Ahli Kesehatan
Seorang ibu yang baru melahirkan, tidak begitu saja bisa sukses menyusui anaknya. Diperlukan sebuah panduan ibu menyusui yang tepat agar bisa sempurna. Proses pembelajaran dalam menyusui ternyata penting. Bahkan, WHO sampai mengeluarkan panduan menyusui bayi pada tahun 2018 lalu. Hal tersebut membuktikan bahwa seorang ibu harus tahu cara menyusui yang benar.
Untuk lebih jelasnya, berikut kami paparkan panduan-panduannya:
- Tahu Kapan Harus Menyusui
Jangan sampai Anda telat memberi si kecil susu. Sebaiknya, susui si kecil segera setelah melahirkan.Anda bisa memberinya ketika ketika bayi terjaga dan naluri mengisapnya sudah kuat. Meski payudara Anda belum memproduksi susu, nantinya akan keluar kandungan kolostrum. Kolostrum merupakan cairan encer yang mengandung antibody.
- Ketahui Posisi Menyusui yang Benar
Posisi menyusui yang benar yaitu puting harus masuk sejauh mungkin pada mulut bayi, dan mulut bayi terbuka lebar.Cara ini agar meminimalisir rasa nyeri. Terkait posisi ini, Anda bisa menanyakannya pada bidan, atau perawat yang berpengalaman.
- Susui Bayi Sesuai permintaan
Bayi yang baru lahir umumnya akan meminta susu setiap dua jam sekali. Artinya Anda harus siap memberinya susu secara intens. Akan tetapi, kebutuhannya bisa disesuaikan. Sesuaikanlah pemberian ASI dengan permintaan. Karena, hal ini bisa merangsang payudara Anda untuk menghasilkan susu lebih banyak.
- Tunda Pemberian Dot
Hal yang tidak kalah penting adalah menunda pemberian dot pada bayi. Tunggulah satu hingga dua minggu. Setelah itu, Anda baru boleh mengenalkan dot pada bayi. Hal ini agar bayi tidak merasa bingung. Karena bagi bayi baru lahir, mengisap puting asli berbeda dengan mengisap “puting” buatan.
- Perhatikan Menu Makanan dan Istirahat
Sebagai ibu menyusui, Anda wajib mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang. Umumnya, ibu menyusui membutuhkan sekitar 500 kalori tambahan per hari. Selain itu, hindarilah alkohol dan juga kafein. Pastikan juga Anda meminum air 6 – 8 gelas setiap hari, dan istirahat serta tidur yang cukup.
Demikian panduan ibu menyusui yang wajib diketahui. Panduan di atas wajib diterapkan oleh setiap ibu menyusui. Dengan begitu, kesehatan ibu dan anak akan tetap terjaga.