Bagaimana cara mudah untuk membedakan sneakers asli dan palsu? Sneakers adalah salah satu jenis sepatu yang saat ini sangat digandrungi oleh anak muda.
Sporty dan nyaman dipakai menjadi salah satu alasan mengapa produk sepatu yang satu ini sangat laris dipasaran. Bahkan permintaan sepatu sneakers sendiri kian meningkat setiap tahunnya.
Seiring dengan momentum semakin melambungnya jenis sepatu sneakers ini, banyak produsen sepatu palsu yang tidak ketinggalan memanfaatkan hal ini. Saat ini, produk tiruan dari sneakers asli semakin bertebaran di pasaran, termasuk juga pasar online.
Cara Sederhana Membedakan Sneakers Asli dan Palsu
Untuk itu, adalah hal wajib untuk kamu yang ingin membeli sepatu sneakers asli mengetahui perbedaan antara sneakers asli dan palsu.
Nah, pada ulasan kali ini. Kami berkesempatan membagi beberapa cara mudah untuk membedakan sneakers asli dan palsu yang telah kami rangkum dari halaman sneakers file. Penasaran? Keep scrolling untuk baca ulasan selengkapnya.
Kotaknya Berkualitas Buruk Atau Rusak
Salah satu cara mudah untuk mengetahui suatu produk sepatu sneakers asli atau palsu adalah melalui kotaknya.
Kotak kemasan dari sepatu sneakers yang palsu umumnya memiliki kualitas bahan yang buruk dan gampang rusak. Kebanyakan kotak kemasan sepatu sneakers palsu terbuat dari bahan kardus yang mudah rusak.
Berbeda dengan kemasan sepatu sneakers palsu, sepatu sneakers asli pastinya memiliki kemasan dengan bahan premium yang tidak mudah rusak.
Bahkan beberapa model limited edition dari brand ternama memiliki kotak kemasan yang exclusive.
Selain memeriksa kualitas kotak kemasan yang digunakan, kamu juga dapat mengetahui keaslian sepatu sneakers dari informasi yang tertera pada kotaknya.
Sepatu sneakers yang asli memiliki informasi atau keterangan yang match (cocok) antara kotak dan juga sepatunya.
Misalnya keterangan pada kotak sepatu sneakers adalah sepatu sneakers Redknot Run Bounce V2 dengan ukuran 42, namun yang terdapat pada sepatu adalah ukuran 40. Dapat dipastikan bahwa sepatu sneakers itu adalah palsu.
Produsen sepatu sneakers asli tidak akan melakukan kesalahan cetak seperti itu, dikarenakan Quality Control yang ketat.
Beberapa Brand Sepatu Tidak Mengeluarkan Warna Yang Sama
Masih membahas tentang cara mudah membedakan sneakers asli dan palsu. Memeriksa warna sepatu juga dapat menjadi cara untuk membedakan produk asli dan palsu.
For your information, beberapa brand sepatu ternama tidak memproduksi model sepatu dengan warna yang sama. Contohnya adalah brand Nike, brand dan produsen sepatu ini memproduksi model sepatu Sneakers Air Yeezy dalam 1000 skema warna berbeda.
Untuk bagian ini, kamu harus sedikit melakukan penelitian terkait apakah warna dari sepatu sneakers incaranmu termasuk dalam kategori limited ini.
Jika kamu menemukan terdapat toko online atau distributor yang menjual sepatu sneakers terbatas ini dalam jumlah banyak. Dapat dipastikan bahwa sneakers limited tersebut adalah tiruan.
Mengecek Ukuran Sepatu Sneakers
Tidak banyak yang mengetahui bahwa beberapa brand memproduksi sepatu sneakers dengan ukuran yang terbatas. Hal ini dapat menjadi parameter yang kamu gunakan untuk memverifikasi keaslian sebuah sneakers.
Misalnya, kamu mengetahui bahwa sepatu sneakers yang kamu incar hanya diproduksi dalam ukuran 39. 40 dan 41. Namun kamu mendapatkan situs jual sepatu online yang menampilkan ukuran sepatu lain, misalnya 42. Kemungkinan besar, sepatu sneakers tersebut adalah produk tiruan alias palsu.
Bentuk dan Kualitas Material
Salah satu hal yang sangat sulit ditiru oleh produsen sepatu palsu dari sneakers asli adalah dari segi kualitas materialnya. Material sepatu sneakers palsu tentunya berbanding jauh dengan produk sepatu sneakers asli.
Sepatu sneakers yang asli biasanya memiliki bahan sol yang kokoh, namun di saat yang sama juga elastis. Hal ini sangat berbeda dengan sepatu sneakers tiruan yang umumnya memiliki sol yang keras atau terlalu elastis dan tidak kokoh.
Baca Juga : Jenis Baju Batik Modern untuk Kaum Perempuan
Selain itu, jahitan sepatu sneakers asli selalu lebih rapi dibandingkan dengan produk tiruannya. Hal tersebut dikarenakan, sepatu sneakers asli selalu melalui tahapan quality control yang ketat dalam proses produksinya.
Penempatan logo atau nama brand yang salah pada sepatu juga dapat mengindikasikan bahwa produk tersebut adalah tiruan. Sebagai tambahan, beberapa brand sneakers memberikan stiker hologram khusus pada produk sepatunya.
Harga Sepatu Sneakers Yang Terlalu Terjangkau
Yang terakhir adalah masalah harga. Semua orang tentunya menginginkan sepatu terbaik dengan harga terjangkau.
Namun jangan sampai hal ini membuat anda lengah ketika membeli produk sepatu sneakers.
Pasalnya, kebanyakan sepatu sneakers memiliki harga jual yang terbilang cukup tinggi yakni berkisar dari 500 ribu hingga 8 jutaan.
Hal tersebut sangat wajar jika harus mempertimbangkan dengan kualitas yang didapat.
Baca Juga : Bisnis Sepatu Online: Bisnis Jutaan Omset
Jika anda menemukan sepatu sneakers branded atau impor yang dibandrol dengan harga sangat terjangkau. Anda wajib untuk mencurigai bahwa produk sepatu tersebut adalah palsu.
Namun memang ada juga beberapa situs jual sneakers original yang menawarkan sneakers dibawah harga tersebut. Namun biasanya produk sneakers yang dijual adalah produk sneakers dalam negeri (lokal)
Itulah sedikit ulasan dari kami tentang cara mudah membedakan sneakers asli dan palsu. Semoga panduan dari kami ini dapat berguna untuk kamu yang ingin membeli sepatu sneakers asli. Terima kasih.