Mengenal Beberapa Keunggulan Kursus Di Kampung Inggris Pare – Pare adalah salah satu daerah di Kediri yang dikenal karena menjadi tempat kursus bahasa Inggris. Dimana hingga saat ini namanya semakin melambung tinggi, karena saking terkenalnya mampu menghasilkan lulusan kursus yang kompeten. Pada mulanya, di Pare hanya ada satu lembaga kursus saja. Dimana lembaga tersebut berdiri sekitar tahun 1977yang bernama BEC (Basic Englis Course. Penggagas pertama BEC ini adalah Mr. Kalend Osein.
Lambat laun tempat kursus yang ada di Pare ini semakin bertambah banyak mulai dari puluhan hingga ratusan. Saking banyaknya tempat kursus, hingga satu daerah di Pare keseluruhan berdiri lembaga sendiri-sendiri. Sehingga membuat Pare disebut sebagai kampung Inggris, yang dinela oleh masyarakat luas hingga saat ini.
Selain BEC sebagai lembaga pertama yang berdiri di Pare, kini juga ada banyak sekali lembaga-lembaga kursus besar yang ada di Pare. Salah satu contoh yang paling besar saat ini adalah lembaga WE atau World English yang pertumbuhannya juga semakin pesat. Sehingga membuat Pare semakin dikenal hingga sampai manca negara.
Biaya Paket Kursus
Mungkin bagi orang awam, untuk dapat kursus sekaligus menetap di kampung Inggris Pare beberapa waktu mmerlukan biaya yang mahal. Namun sebenarnya tidak demikian, sebab di Pare sendiri lembaga-lembaga kursus mematok harga yang sangat terjangkau bahkan untuk berbagai kalangan. Untuk paketnya sendiri juga ada beberapa macam yang mungkin bisa anda jadikan pilihan. Diantaranya beberapa paket di WE yang bisa anda ambil adalah:
- Paket 2 minggu
Untuk pembelajaran selama 2 minggu ini menjadi favorit bagi para peserta kursus. Karena dianggap sebagai waktu yang sangat singkat untuk menguasai materi pembelajarannya. Dengan dua minggu ini anda akan menjalani sebuah kursus dengan pertemuan sebanyak 7 kali dalam sehari (full class). Modul pembelajaran sudah satu paket dengan biaya kursus sebesar Rp. 795.000,00.
Selain itu, anda nantinya tidak perlu memikirkan akan tingga dimana. Sebab dengan paket ini anda juga sudah mendapatkan fasilitas berupa asrama untuk anda tempati. Sehingga anda bisa fokus belajar pada lembaga kursus kampung Inggris Pare. Untuk lebih memberikan anda semangat ketika belajar, paket ini juga memberikan kaos sebagai seragam.
Tentu setelah anda menyelesaikan kursus, anda akan mendapatkan sertifikat dan juga tas sebagai kenang-kenangan atas pembelajaran yang telah anda lakukan. Dan semua fasilitas tersebut sudah tercantum pada pembayaran yang sudah disebutkan.
- Paket satu bulan
Untuk paket kursus di kampung Inggris selama satu bulan, fasilitasnya sama dengan yang paket sebelumnya. Hanya saja durasi waktu kursusnya lebih panjang dan biayanya sedikit bertambah. Jika anda mengambil paket ini, maka anda harus membayar Rp. 1.240.000,00 dan materi full akan anda dapatkan sebanyak tujuh kali pertemuan dalam satu hari selama satu bulan.
Adapaun jika anda masih belum puas hanya satu bulan belajar di sana, maka anda bisa menambah durasi belajar anda menjadi 3 bulan ke atas. Dan untuk pembayaran pada bulan ke tiga dan seterusnya, anda bisa langsung menghubungi pihak terkait.
Biaya Lain Yang Harus Di Siapkan
Selain menyiapkan biaya untuk membayar kursus dan biaya hidup anda di kampung Inggris Pare, ada juga beberapa biaya tambahan yang mungkin perlu anda siapkan.
- Biaya transportasi
Tentu biaya ini adalah biaya utama yang harus anda pikirkan, sebab tanpa biaya transportasi anda tidak akan bisa sampai di Pare. Dan biaya transportasi ini sifatnya tidak bisa ditentukan karena tergantung dari jauh atau dekatnya daerah anda dengan daerah tujuan yaitu Pare. Untuk jalur transportasi ke Pare sendiri anda bisa menggunakan dua jalur.
Pertama anda bisa menggunakan jalur darat yaitu kereta api dan kendaraan angkuta umum yang bisa mengarah langsung ke Pare. Yang kedua adalah jalur udara, dimana anda bisa mendarat di bandara Juanda Surabaya yang kemudian menuju ke Pare dengan menggunakan angkutan umum. Namun semua biaya ini tidak akan anda perlukan jika anda kursus saat ini dan mengikuti program terbaru yang diadakan oleh kampung Inggris online.
- Biaya hidup
Biaya ini adalah biaya kedua yang perlu anda pikirkan. Sebab kursus yang akan anda lakukan tidak hanya dalam hitungan jam, tetapi minimal adalah selama dua minggu. Jadi biaya selama dua minggu tersebut juga harus menjadi list catatan anda sebelum anda memutuskan untuk hijrah kursus di Pare.
Namun anda tidak perlu khawatir, sebab hidup di Pare tidak semahal hidup di kota-kota besar. Jadi sangat cocok bagi anda yang memiliki low budget saat anda pertama kursus di sana. Contoh kecil untuk harga makanan satu porsi hanya sekitar Rp. 10.000,00 saja. Itupun sudah termasuk minumnya dan tersedia banyak sekali warung-warung disekitaran kampung Inggris tersebut.
Dengan rata-rata biaya yang semurah itu, tentu anda bisa membuat hitung-hitungan terlebih dahulu. Misalnya anda dalam sehari makan dua kali, berarti per harinya anda butuh Rp. 20.000,00. Sehingga jika anda mengambil waktu kursus satu bulan, maka biaya hidup yang anda butuhkan adalah Rp. 600.000,00. Biaya ini sangat murah sekali, apalagi jika anda bisa memasak dan membawa bahan-bahan sendiri dari rumah, tentu akan semakin hemat.
- Biaya sewa alat transportasi
Di kampung Inggris Pare ada banyak sekali yang menyewakan berbagai macam alat transportasi. Yang memang khusus disediakan bagi para peserta kursus jika menghendaki menuju ke suatu tempat. Mulai dari sepeda, sepeda motor bahkan hingga mobil juga tersedia di sini. Dengan rincian biaya yang berbeda-beda:
- Sepeda
Untuk biaya sewa sepeda selama 2 minggu baiayanya berkisar antara Rp. 50.000,00. Biaya ini juga tergantung dengan merk dan kualitas dari sepedanya sendiri.
Untuk sewa perbulannya antara Rp. 50.000,00 hingga Rp. 100.000,00.
- Motor
Sepeda motor di kampung Inggris disewakan perhainya Rp. 60.000,00. Namun hanya jika disewa tidak sampai satu hari, biaya sewanya per jam hingga 12 jam adalah Rp. 10.000,00 hingga Rp. 40.000,00.
- Mobil
Untuk sewa mobil selama 24 jam biayanya sekitar Rp. 350.000,00. Sedangkan jika anda hanya menyewa selama 12 jam saja maka biayanya Rp. 270.000,00.
Semua biaya tersebut perlu anda siapkan jika anda akan kursus di Pare. Namun jika anda mengikuti program terbaru kampung inggris online, maka semua biaya tersebut bisa anda hemat. Sebab anda tidak perlu datang ke Pare karena semua pembelajaran menggunakan kelas virtual.
Belajar dan kursus bahasa Inggris di kampung Inggris memang dapat meningkatkan skill bahasa Inggris anda dengan cepat dan terjamin. Terbukti ada banyak sekali lulusan kursus yang sukses setelah belajar di sana. Sehingga membuat Pare menjadi semakin terkenal sebagai pencetak generasi-generasi lulusan kursus yang memiliki skill bahasa Inggris yang baik.